Usung Konsep Prasmanan, Resto Bakso ini Sajikan Beragam Fasilitas Menarik
Bakso merupakan salah satu makanan yang dikenal oleh berbagai kalangan usia dan telah familiar oleh masyarakat Indonesia. Salah satu tempat makan ternama adalah Bakso Boedjangan. Bakso Boedjangan dikenal dengan menawarkan menu-menu yang cukup inovatif. Selain itu, Bakso Boedjangan juga menawarkan opsi kemitraan.
Untuk menu-menunya, Bakso Boedjangan menawarkan nasi kenyang ala boedjangan yakni nasi dan bakso yang disatukan, yamin top boedjangan, bakso spesial boedjangan dan beberapa topping tambahan yang dapat dipilih. Selain itu, menu-menu dari Bakso Boedjangan juga akan selalu berinovasi agar pengunjung tidak cepat bosan.
Untuk biaya investasi, calon mitra harus mempersiapkan dana yang dimulai dari sekitar Rp3-6 miliar. Untuk sistem bisnisnya, Bakso Boedjangan menerapkan sistem terpusat dan terintegrasi dan didukung dengan program marketing dan promosi.
Bakso Boedjangan juga akan membantu operasional mitra terutama untuk mensupport mitra dari awal pembukaan hingga operasional outlet berjalan. Bakso Boedjangan sendiri menawarkan makanan yang sudah diproses secara higienis, standarisasi halal, dibuat dengan daging sapi pilihan dan menawarkan berbagai pilihan kuah dan bakso .
Saat ini Bakso Boedjangan telah memiliki 120 gerai yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia. Beberapa cabang Bakso Boedjangan seperti di Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bogor, Surabya, Jember, Makassar, Malang, dll.
Seperti diketahui, Bakso Boedjangan dikenal dengan konsep prasamanannya. Pengalaman mengisi menu ngebakso sesuai dengan selera menjadi cerita seru tersendiri bagi Abang dan None (sebutan bagi konsumen Bakso Boedjangan) saat melakukan ritual ngebakso.
“Pada awalnya, kami mengusung konsep bakso gerobak dengan beragam pilihan menu, mulai dari mie hingga bakso isi. Kemudian, berdasarkan pada perubahan kebutuhan market dan untuk memberikan pengalaman yang baru bagi konsumen, akhirnya pada tahun 2018 kami mulai ngembangkan inovasi yang berupa konsep prasmanan,” ujar Fahmi Head of Operation Mitra CRP
Beberapa gerai Bakso Boedjangan juga mengadaptasi kecanggihan teknologi dalam kegiatan operasional sehari-hari. Hal itu, terlihat dari penggunaan wireless calling system atau yang akrab disebut pager. Dengan adanya pager, konsumen yang memesan makanan dan minuman dapat mengambil pesanannya sendiri ketika sudah tersedia di kasir.
“Pager akan berbunyi ketika makanan atau minuman yang di pesan sudah siap,” ucapnya.
Kehadiran gerai Bakso Boedjangan di lebih dari 20 Kota se-Indonesia ini menjadi penanda konsistensi Bakso Boedjangan untuk selalu menghadirkan pengalaman dalam bersantap yang aman, bersih dan nyaman. Selain itu, beberapa gerai juga memiliki fasilitas private room yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan acara ulang tahun, meeting, arisan, press conference serta berbagai acara seru lainnya.