Segarnya Menyendok Laba Es Teler Juara Favorit Masyarakat Indonesia

FRANCHISEGLOBAL.COM-Bisnis kuliner tidak pernah sepi belakangan ini, pasalnya tren bisnis khususnya waralaba semakin bertumbuh. Sama halnya dengan bisnis kuliner satu ini yaitu Es Teler. Minuman ini sangat digemari oleh berbagai kalangan, tak ayal jika bisnis Es Teler ini semakin di incar oleh calon entrepeneur.

Salah satu nya adalah Es Teler Juara Usaha ini didirikan Syahrir sejak Oktober 2015. Pada bulan yang sama, ia langsung menawarkan kemitraan usaha Es Teler Juara.

Saat ini, Es Teler juara baru punya dua gerai di Makassar dan belum memiliki mitra.

“Semua mitra kami baru dalam tahap penjajakan. Dalam waktu dekat, sudah ada mitra yang siap menjalin kerja sama.”Bagi calon mitra yang berminat bergabung, Syahrir menawarkan paket investasi sebesar Rp 5 juta.

Mitra akan mendapatkan fasilitas berupa booth penjualan berukuran 1,5 x 3 meter2, bahan baku awal seperti buah dan gelas, pelatihan dan seragam karyawan. Namun, paket investasi di luar sewa tempat.

Dalam kerjasama ini, tidak ada royalty fee dan franchise fee. Mitra juga dibebaskan untuk mencari bahan baku es teler sendiri, seperti buah-buahan.

 

Mitra hanya diwajibkan mengorder gula pemanis dari pusat yang terdiri dari dua paket, yakni 2 liter  dan 5 liter seharga Rp 200.000 dan Rp 600.0000 per kemasan.

Syahrir mengklaim, keunggulan Es Teler Juara dibandingkan kompetitor lainnya adalah rasa gula yang khas karena diracik sendiri.

Gula pemanis es teler yang digunakan Syahrir merupakan gula merah bone yang punya cita rasa khas. Syahrir memperkirakan, mitra bisa meraup omzet sebesar Rp15 juta per bulan dengan laba bersih sekitar 50%.

Omzet itu bisa terpenuhi jika mitra bisa menjual es teler 50 gelas per hari. Jika target ini tercapai, mitra diperkirakan balik modal dalam waktu dua bulan.

 

 

Video Pilihan dari INFOBRAND TV
DISCLAIMER
Media INFO OPPORTUNITY tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan Kerjasama bisnis.

Member of:

Supported By: