Ovento, Solusi UMKM Buka Peluang Usaha dan Franchise

Pesatnya perkembangan industri digital memberikan kemudahan bagi kalangan pelaku UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) dalam membuka peluang usaha.

marketplace peluang usaha terintegrasi untuk kebutuhan akusisi waralaba atau franchise, keagenan dan lisensi, mendukung upaya pemerintah mengoptimalkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) sebagai salah satu motor penggerak ekonomi di tengah pandemi Covid-19.

Yoshiki menjelaskan, awal berdirinya Ovento sebagai marketplace, tim Ovento sempat melakukan penelitian industri waralaba dan peluang usaha eksibisi dan pameran ternama di Indonesia.

"Dalam riset tersebut, kami melakukan survei tentang potensi marketplace peluang usaha, dan kami melihat peluang yang besar, dimana 96 persen dari responden tertarik menggunakan marketplace untuk membeli lisensi peluang usaha dan waralaba. Disinilah, Ovento melihat kesempatan besar untuk membuat ekosistem yang dapat membantu ekspansi UMKM, wirausahawan dan pengusaha,” jelas, Yoshiki Rafi Rachmadi, founder & CEO Ovento.

Terlebih lagi dengan lahirnya Ovento, yang merupakan marketplace pertama penyedia peluang usaha franchise atau waralaba yang sudah dikemas dengan sangat rinci, mulai dari pencarian lokasi usaha, pembayaran usaha, hingga e-signing, yang berkaitan dengan proses digitalisasi sudah terotomisasi.

"Untuk membantu dalam sisi pengembangan pemilik usaha, Ovento menyediakan layanan subscription play yang dapat membantu para pembuka franchise atau waralaba dalam pemasaran usaha mereka untuk calon investor," kata dia.

Yoshiki menjelaskan, Ovento sudah melakukan kerja sama dengan beberapa perusahaan besar. Contohnya adalah Bizhare dan LRT City Sentul.

"Bizhare sendiri merupakan platform equity crowdfunding yang mewadahi pengumpulan investor yang ingin melakukan investasi terhadap sebuah usaha," jelasnya.

Sementara, kata Yoshiki, LRT City Sentul yang merupakan properti di bawah nauangan Adhi Group, yang dipercayai akan berkembang pesat untuk kemajuan transportasi umum melalui Transit Oriented Development (TOD).

"Oleh sebab itu, Ovento juga melakukan kerja sama dalam bentuk franchise untuk yang ingin membuka usaha di lokasi LRT City Sentul," imbuhnya.

Ovento sendiri, memiliki lima pilar produk yang sangat penting. Pertama, data analitik yang merupakan fitur dimana penjual peluang usaha atau vendor dapat melihat data pengunjung, permohonan, dan juga pembatalan.

Kedua, gateway pembayaran aman, dengan opsi pembayaran fleksibel. Pembeli dapat memilih opsi pembayaran di Ovento dengan menggunakan kartu debit atau kredit, virtual account semua bank besar, dan Kredivo (jika berlaku). "Untuk penjual, mereka dapat mengatur pembayaran peluang usaha sesuai keinginan mereka dengan implementasi instalasi," jelas Yoshiki.

Ketiga, dengan telahnya mitra dengan privyID, Ovento berhasil mengintegrasikan sistem e-signing kepada marketplace waralaba ini. Penjual dan pembeli sekarang dapat melakukan tanda tangan dokumen MoU dan PKS yang sudah disahkan dalam Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE 2008).

Keempat, ada juga fitur instant messaging, yang akan membantu komunikasi antara calon pembeli dan penjual.

Kelima, dengan adanya pencarian properti, calon pembeli peluang usaha dapat melihat lokasi properti yang ideal untuk membuka cabang usahanya, dan profil properti tersebut bisa dikirim kepada penjual melalui instant message Ovento dimana proses ini akan jauh lebih efisien untuk pemilihan lokasi idaman kedua pihak.

Video Pilihan dari INFOBRAND TV
DISCLAIMER
Media INFO OPPORTUNITY tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan Kerjasama bisnis.

Member of:

Supported By: