Midea Gelar Konferensi Dealer Regional Pertama di Asia-Pasifik, Perkenalkan Lima Solusi Unggulan

INFO OPPORTUNITY.ID-Midea, perusahaan elektronik dan teknologi global, menggelar konferensi dealer regional pertamanya di kawasan Asia-Pasifik. Acara ini menjadi momentum penting bagi Midea untuk memperkuat sinergi dengan mitra lokal sekaligus memperkenalkan lima solusi unggulan yang dirancang untuk menjawab kebutuhan konsumen masa kini.

Lima solusi tersebut adalah Smart Master, AI Ecomaster, SPACE Master, Residential Air Conditioner, serta Midea Building Technology Solutions. Dengan menghadirkan lebih dari 150 produk, Midea menegaskan visinya membantu pengguna menciptakan pengalaman hidup yang ideal melalui inovasi cerdas, efisiensi energi, dan teknologi ramah lingkungan.

Smart Master: Rumah Lebih Pintar dengan AI

Solusi Smart Master menampilkan teknologi berbasis AI yang memungkinkan pengguna mengelola rumah dengan sensor pintar untuk kenyamanan maksimal. Inovasi ini tertanam di berbagai produk Midea, seperti Kulkas Midea Smart Master MDRS791 yang dilengkapi sistem Smart Cooling dan sensor presisi, hingga Air Purifier Smart Master dengan tiga sensor pintar dan mode AI untuk penyaringan udara real-time. Seluruh perangkat dapat diintegrasikan melalui Midea SmartHome App, satu platform untuk mengendalikan seluruh ekosistem rumah pintar.

Ecomaster: Efisiensi Energi Berbasis AI

Seiring meningkatnya kesadaran masyarakat akan keberlanjutan, Ecomaster hadir dengan teknologi AI yang mampu mengurangi konsumsi energi hingga 30%. Produk ini juga menyediakan laporan penggunaan energi melalui aplikasi, sehingga konsumen dapat lebih bijak dalam mengelola kebutuhan listrik sehari-hari.

Space Master: Hemat Ruang, Tetap Fungsional

Midea juga memperkenalkan Space Master, solusi efisiensi ruang untuk hunian modern. Produk-produk seperti kulkas ringkas dengan kapasitas maksimal, dishwasher, hingga heat pump washer-dryer hadir dengan desain elegan sekaligus performa tinggi.

Investasi Besar dalam Inovasi dan Teknologi

Dalam lima tahun terakhir, Midea telah menginvestasikan US$10 miliar untuk riset dan pengembangan (R&D). Perusahaan kini memiliki lebih dari 23.000 profesional R&D, mengantongi 100.000 paten, serta berkontribusi pada lebih dari 1.900 standar teknologi di sektor B2C dan B2B.

Midea juga berencana menginvestasikan lebih dari CNY50 miliar (US$6,96 miliar) dalam tiga tahun ke depan, difokuskan pada AI, energi baru, robotika, dan embodied intelligence. Salah satu langkah nyata adalah peluncuran robot humanoid rumah tangga MIRA pada World AI Conference 2025.

Ekspansi Produksi dan Jaringan Layanan di Asia-Pasifik

Zeal Jiang, Presiden Midea APAC, menuturkan bahwa Midea kini mengoperasikan 63 pabrik global, termasuk sembilan di Thailand, Vietnam, dan Indonesia. Salah satunya adalah pabrik AC di Thailand yang dinobatkan sebagai World Economic Forum Lighthouse Factory pertama di industri AC global sekaligus pabrik pertama di Asia Tenggara dengan konektivitas 5G penuh.

Pabrik berinvestasi sekitar US$168 juta ini menargetkan kapasitas produksi 6 juta unit per tahun pada 2026, dengan efisiensi energi hingga 40,2% per unit dan pengurangan emisi karbon hingga 68,3%.

Di sisi layanan, Midea mengembangkan Midea Club, aplikasi pendukung teknisi untuk layanan pengiriman, instalasi, pelatihan, hingga garansi. Perusahaan menargetkan melibatkan 30.000 teknisi dalam tiga tahun mendatang dengan dukungan lebih dari 1.800 mitra layanan di seluruh Asia-Pasifik.

Komitmen ESG dan Keberlanjutan

Midea Group juga masuk dalam Sustainability Yearbook (Edisi China) 2025 berkat kinerja ESG yang luar biasa. Di Asia-Pasifik, Midea aktif dalam bantuan bencana, dukungan komunitas, dan pelestarian lingkungan. Salah satunya melalui kerja sama dengan Yayasan Mangrove Indonesia Lestari untuk menanam lebih dari 1.000 terumbu karang di Bali pada 28 September 2025.

“Menanam terumbu karang bukan hanya tentang menyelamatkan laut, tetapi juga menjaga keanekaragaman hayati, mendukung perikanan, melindungi masyarakat, dan menjamin masa depan Bali yang berkelanjutan,” ujar Zeal Jiang.

Perkuat Citra Global lewat Olahraga

Selain inovasi teknologi, Midea memperkuat citra merek melalui kolaborasi olahraga dunia. Pada 2 September 2025, Midea resmi menjadi Main Partner Sleeve Sponsor FC Barcelona, melengkapi portofolio globalnya bersama kemitraan jangka panjang dengan Manchester City FC dan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

Video Pilihan dari INFOBRAND TV
DISCLAIMER
Media INFO OPPORTUNITY tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan Kerjasama bisnis.

Member of:

Supported By: