Selama Ramadhan, JNE Bakal Beroperasi 24 Jam Non-Stop
Franchiseglobal.com - Bisnis jasa pengiriman barang dan logistik, JNE Express masih terus berupaya untuk bisa memenuhi kebutuhan pelanggan setianya, salah satunya adalah dengan menyediakan jasa pengiriman yang akan beroperasi selama 24 jam non-stop selama Ramadhan dan Idul Fitri 1439 H.
Head of Marketing Communication Division JNE Express, Mayland Hendar Prasetyo mengatakan bahwa saat ini pihaknya dapat melihat pada hal-hal yang dirasakan pelanggan dalam setiap aktifitas pengiriman.
“Seperti halnya, jumlah titik-titik layanan JNE dengan 6000 lebih titik layanan sehingga mudah dijangkau oleh pelanggan dan beroperasi selama 24 jam non-stop untuk seluruh Kantor Cabang di seluruh Indonesia selama Ramadhan dan Idul Fitri 1439 H,” ujarnya dalam keterangan resminya yang diterima Franchiseglobal.com pada Rabu (9/5/2018) kemarin.
Mayland menambahkan, secara garis besar strategi bisnis JNE sendiri adalah mengeksplorasi peluang, diantaranya dengan meningkatkan kolaborasi yang saling menguatkan. Menurutnya, kerjasama dan sinergi dengan berbagai pihak untuk saling melengkapi akan mendatangkan solusi untuk mengatasi berbagai tantangan di era digital.
“Kami akan melakukan berbagai kolaborasi yang dapat meningkatkan brand dan dapat diketahui serta dapat diterima oleh masyarakat luas, baik secara offline ataupun online yang dijalankan secara mandiri atau bekerjasama dengan seluruh pelaku ecommerce seperti online marketplace terkemuka, serta aktivitas yang dapat memberikan manfaat kepada UMKM sebagai penggerak perekonomian Nasional,” paparnya.
Pada Ramadhan dan Idul Fitri setiap tahunnya, JNE Express mengalami peningkatan sekitar 20 sampai 30 persen dari jumlah pengiriman normal. Sementara untuk tahun ini, Mayland memperkirakan peningkatannya masih berada di angka tersebut.
“Hal ini karena di momen peak season seperti Ramadhan, Idul Fitri, dan yang lainnya menjadi momen berbagi. Para UKM yang menjual beragam produk seperti makanan, pakaian dan sebagainyamengalami peningkatan order karena kebutuhan masyarakat di momen itu,” katanya.
“Tentunya kebutuhan pengiriman fisik barang yang diperdagangkan juga akan meningkat pula. Ini berdasarkan poin yang disampaikan narasumber JNE dalam berbagi kesempatan atau event.”
Saat ini JNE Express sendiri telah memiliki lebih dari 6000 titik pelayanan. Dimana lebih dari 90 persen diantaranya adalah titik layanan mitra.
Tahun ini, JNE Express menargetkan adanya peningkatan sebesar 10 sampai 15 persen di berbagai daerah dalam 8 regional JNE yaitu Sumatera, Jakarta, Bodetabekcil, Jabar & DIY, Jatim & Nusa Tenggara, Kalimantan, dan Sulampapua (Sulawesi – Ambon – Papua).
“Secara Nasional dengan target sampai saat ini adalah penyebaran yang merata agar mudah dijangkau konsumen sampai pelosok desa atau setingkat desa. Jadi tidak terpaku hanya sebatas di Ramadhan dan Idul Fitri saja,” pungkasnya. [ded]


