PT Global Sukses Digital Tbk (DOSS) Resmi Jadi Distributor Eksklusif Snaproll di Indonesia dan Singapura
Alvin Ardian Pratama | 09-12-2025 10:00 WIB 132 readers
INFO OPPORTUNITY.ID-PT Global Sukses Digital Tbk (DOSS) kembali mempertegas langkah ekspansi regionalnya setelah resmi ditunjuk sebagai distributor eksklusif produk kamera lifestyle Snaproll untuk pasar Indonesia dan Singapura. Penunjukan ini menandai babak baru bagi DOSS dalam memperluas jangkauan bisnis serta memperkuat posisinya sebagai pemain kreatif terkemuka di kawasan Asia Tenggara.
Kepercayaan yang diberikan Snaproll untuk dua negara sekaligus menjadi tonggak penting bagi DOSS. Penunjukan ini sekaligus membuka jalan bagi perusahaan untuk mulai mempersiapkan ekspansi ritel dan pengembangan ekosistem kreatif di Singapura pada tahun 2026.
“Penunjukan Snaproll kepada DOSS untuk Indonesia dan Singapura menunjukkan kepercayaan brand internasional terhadap kemampuan distribusi dan pengembangan pasar kami. Ini sekaligus menjadi langkah awal yang memperkuat rencana ekspansi DOSS ke Singapura pada tahun 2026,” ujar Tahir Matulatan, CEO DOSS, dalam keterangannya, Senin (8/12/2025).
Snaproll sendiri merupakan mini camera lifestyle yang tengah naik daun secara global. Produk ini dikenal dengan desain unik yang terinspirasi dari roll film, serta kemampuan menghasilkan foto bergaya film simulation yang memberikan karakter visual khas—fitur yang kini menjadi tren di kalangan anak muda dan pasar lifestyle.
Kehadiran Snaproll menambah kategori baru di portofolio DOSS. Meski demikian, perusahaan menegaskan bahwa fokus utamanya tetap pada pengembangan ekosistem kreatif secara menyeluruh di Indonesia. Produk Snaproll diposisikan sebagai pelengkap yang memperkaya pilihan pengguna tanpa menggeser strategi inti perusahaan.
Melalui mandat distribusi lintas negara ini, DOSS semakin memperkuat reputasinya sebagai pemain regional yang mampu mengelola jaringan ritel, komunitas, serta ekosistem kreatif yang terintegrasi. Perusahaan juga menegaskan komitmennya untuk membawa standar layanan dan pengalaman yang sama tingginya ke pasar internasional, seiring dengan rencana ekspansi ke Singapura pada 2026.
Langkah strategis ini menjadi sinyal kuat bahwa DOSS terus bergerak maju, tidak hanya sebagai perusahaan ritel kamera dan audiovisual, tetapi juga sebagai penggerak perkembangan industri kreatif di tingkat regional.

