Starbucks Catat Rekor MURI Melalui Kelas Latte Art Serentak di Lebih dari 300 Gerai di Indonesia

INFO OPPORTUNITY.ID– Setelah sukses mencatatkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) pada 2024 melalui kegiatan coffee tasting kopi Sumatra serentak di seluruh Indonesia, tahun ini Starbucks kembali merayakan Bulan Kopi Internasional dengan semangat baru. Mengusung tajuk “Kelas Latte Art Serentak di Gerai Kopi Terbanyak di Indonesia”, Starbucks kembali menorehkan sejarah dengan pencapaian rekor MURI terbaru.

Selebrasi Kopi Lewat Seni Latte dan Pencatatan Rekor MURI

Acara puncak dan seremonial pencatatan rekor MURI digelar pada 16 Oktober 2025 pukul 14.00 WIB di Starbucks Kuningan City Jakarta, yang berlangsung serentak di lebih dari 300 gerai Starbucks di seluruh Indonesia.

“Sesuai dengan misi kami untuk menjadi penyedia utama kopi terbaik di dunia, Starbucks terus menghadirkan pengalaman yang menginspirasi bagi seluruh partner (karyawan) maupun pelanggan. Tahun ini, kami merayakan Hari Kopi Internasional melalui kelas latte art yang menyatukan kreativitas barista dan kehangatan pelanggan di lebih dari 300 gerai kami yang tersebar dari Medan hingga Jayapura,” ungkap Liryawati, Chief Operating Officer PT Sari Coffee Indonesia, pemegang lisensi merek Starbucks di Indonesia.

Craft, Crave, and Connection adalah esensi dari perjalanan Starbucks saat ini. Melalui seni latte, kami merayakan craft yang diciptakan para barista kami, mengundang crave melalui pengalaman sensorik yang menggugah, dan menumbuhkan connection dengan pelanggan di seluruh Indonesia,” tambahnya.

Acara dihadiri oleh sejumlah tokoh, antara lain Mirza Luqman Effendy (Head of Coffee & Partner Engagement, PT Sari Coffee Indonesia), Bryan Razu Ramadhan (Customer Relation Manager MURI), Hendri Batubara (Board of Director, PT Mitra Adiperkasa Tbk.), serta Dr. Dadam Mahdar, M.Hum. (Direktur Seni Rupa dan Seni Pertunjukan Kementerian Ekonomi Kreatif). Kegiatan serentak ini juga melibatkan lebih dari 1.200 partisipan di seluruh gerai Starbucks di Indonesia.

Starbucks Latte Art Championship 2025: Ajang Apresiasi Kreativitas Barista

Perayaan Bulan Kopi Internasional semakin istimewa dengan digelarnya Grand Final Starbucks Latte Art Championship (SLAC) 2025, ajang tahunan yang mempertemukan barista terbaik Starbucks dari seluruh Indonesia. Kompetisi ini merupakan bentuk apresiasi terhadap dedikasi dan keahlian para barista dalam menciptakan seni latte yang estetis dan memukau.

Tahapan penyisihan telah berlangsung sejak Mei 2025 dan diikuti oleh lebih dari 550 barista dari berbagai gerai. Dari seleksi tersebut, terpilih sembilan finalis terbaik yang tampil di babak grand final di Starbucks Kuningan City Jakarta. Mereka adalah:

  • Fadhlan Gumilang (Starbucks Mall Taman Anggrek Jakarta)

  • Ditho Apriansyah (Starbucks Reserve PIK Avenue Jakarta)

  • Yehezkiel Zefanya (Starbucks Sogo Pakuwon Mall Surabaya)

  • Adhe Dwi Prastyo (Starbucks Grand Wisata Bekasi)

  • Gusti Ngurah Sukma Putra (Starbucks Ubud Lotus Bali)

  • Muhammad Fakhrizal (Starbucks Reserve Lippo Mall Kemang Jakarta)

  • Wahda Ayu Setianing Gusti (Starbucks Reserve Intercontinental Pondok Indah Jakarta)

  • Abhito Tyagasa (Starbucks Drive-Thru Majapahit Semarang)

  • Shandy Sarira (Starbucks Drive-Thru Ahmad Yani Batam)

Setelah melalui proses kompetisi yang ketat, Fadhlan Gumilang dari Starbucks Mall Taman Anggrek Jakarta berhasil keluar sebagai Juara 1 SLAC 2025, diikuti oleh Adhe Prastyo dari Starbucks Grand Wisata Bekasi (Juara 2), dan Muhammad Fakhrizal dari Starbucks Reserve Lippo Mall Kemang Jakarta (Juara 3).

“Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Tuhan, keluarga, serta rekan barista yang telah mendukung saya hingga bisa menjadi juara SLAC tahun ini. Saya berharap bisa terus membawa semangat Craft, Crave, and Connection dari Starbucks Indonesia ke panggung internasional,” ujar Fadhlan dengan bangga.

Menumbuhkan Semangat Craft dan Connection

“Rasanya sangat membanggakan melihat antusiasme dan kreativitas barista-barista kami dalam SLAC tahun ini. Banyak sekali pola latte art yang detail dan memukau, bahkan sejak babak penyisihan,” ujar Mirza Luqman Effendy, Head of Coffee & Partner Engagement PT Sari Coffee Indonesia. “Craft adalah nilai penting yang hidup di setiap gerai Starbucks. Kami berkomitmen menumbuhkan potensi barista agar mereka dapat menuangkan karya terbaiknya di setiap cangkir kopi,” tambahnya.

Berbagi dengan Komunitas Kopi Indonesia

Sebagai wujud nyata dari semangat Connection dan kepedulian terhadap keberlanjutan, Starbucks Indonesia juga mengumumkan komitmen donasi 50.000 benih pohon kopi untuk komunitas petani di Sumatra Utara. Hingga kini, Starbucks Indonesia telah menyalurkan lebih dari 650.000 benih pohon kopi ke berbagai daerah seperti Jawa Barat, Bali, dan Sumatra, sebagai bagian dari upaya mendukung keberlanjutan rantai pasok kopi nasional.

Melalui rangkaian kegiatan ini, Starbucks tidak hanya merayakan kopi sebagai minuman, tetapi juga sebagai medium seni, koneksi, dan pemberdayaan yang menginspirasi — sejalan dengan semangat Craft, Crave, and Connection yang menjadi jiwa dari setiap cangkir kopi Starbucks.

Video Pilihan dari INFOBRAND TV
DISCLAIMER
Media INFO OPPORTUNITY tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan Kerjasama bisnis.

Member of:

Supported By: