RTS Cuma 8,1%, KiriminAja Buktikan Retur Rendah Bisa Dicapai di Industri E-commerce

INFO OPPORTUNITY.ID-Di tengah tingginya tantangan logistik dalam industri e-commerce yang terus berkembang pesat, KiriminAja mencatatkan pencapaian luar biasa dengan tingkat Return to Sender (RTS) konsisten di angka 8,1% sejak layanan ini berdiri pada akhir 2020. Angka tersebut jauh lebih rendah dibandingkan rata-rata RTS di kawasan Asia Tenggara yang berada di kisaran 15–20%, menjadikan KiriminAja sebagai pionir agregator logistik dengan tingkat pengembalian paket terendah di industri.

Capaian ini memberi dampak positif besar bagi seller online, pemilik brand, hingga korporasi karena risiko kerugian akibat retur dapat ditekan secara signifikan. Tingkat RTS yang rendah berarti lebih sedikit paket yang kembali ke pengirim, sehingga biaya logistik lebih efisien dan kepuasan pelanggan dapat terjaga. Di tengah kompleksitas operasional e-commerce saat ini, KiriminAja membuktikan bahwa dengan pendekatan yang tepat, angka RTS rendah bukanlah hal yang mustahil.

Return to Sender menjadi tantangan serius yang dihadapi pelaku bisnis online, baik skala kecil maupun besar. Menurut laporan McKinsey, tingkat retur di e-commerce Asia Tenggara bisa mencapai 15–20%, atau hampir satu dari lima paket berpotensi gagal terkirim dan kembali ke penjual. Tingginya angka ini berdampak langsung terhadap biaya operasional, kerugian logistik, serta menurunnya kepuasan pelanggan. Setiap paket yang kembali bukan hanya berarti hilangnya pendapatan, tetapi juga potensi kehilangan loyalitas customer.

IBOS Expo 2026

Penyebab retur sangat beragam, mulai dari kesalahan input alamat, penerima yang tidak di tempat atau berubah pikiran, hingga kendala teknis dari pihak logistik. Bagi UMKM atau brand dengan margin keuntungan yang tipis, setiap paket yang gagal kirim adalah pukulan berat. Tidak hanya itu, retur juga bisa menyebabkan kerugian inventori, terutama untuk produk dengan masa simpan terbatas seperti kosmetik dan suplemen. Produk yang kembali belum tentu bisa dijual kembali, dan ini mengganggu perputaran stok serta memperlambat arus kas bisnis. Penjual pun harus menanggung biaya tambahan seperti ongkos retur, inspeksi ulang barang, repackaging, hingga kompensasi kepada pelanggan. Jika tidak ditangani dengan baik, retur dapat merusak reputasi brand secara permanen.

Menjawab tantangan tersebut, KiriminAja menghadirkan solusi inovatif melalui sistem Return Management System (RMS). Sistem ini tidak hanya mendeteksi pengiriman yang gagal, tetapi juga menganalisis akar penyebabnya secara otomatis dan real-time. Melalui dashboard yang mudah digunakan, seller bisa melihat data lengkap terkait status pengiriman, identifikasi risiko RTS, dan rekomendasi tindakan yang perlu dilakukan. Pendekatan ini memungkinkan penjual untuk melakukan intervensi dini, seperti koreksi alamat atau penjadwalan ulang pengiriman, sebelum paket benar-benar dikembalikan.

Return Management System KiriminAja didukung oleh sistem otomatisasi dan tim operasional khusus (Control Tower), yang bekerja memantau dan menangani potensi retur. Beberapa fitur unggulannya mencakup notifikasi undelivery, tiket bantuan langsung ke tim support, laporan statistik, hingga skor RTS berdasarkan performa penerima. Semua data ini disediakan secara transparan di dashboard, sehingga seller memiliki kontrol penuh terhadap proses logistik mereka.

IBOS Expo 2026

Keberhasilan menekan angka RTS hingga 8–9% bukan hanya hasil dari teknologi canggih, tetapi juga dari pemahaman mendalam KiriminAja terhadap tantangan yang dihadapi seller di lapangan. Dengan adanya notifikasi real-time, penjual bisa segera bertindak saat terjadi kendala, bahkan sebelum paket dikategorikan sebagai retur. Hal ini tidak hanya menekan biaya, tapi juga menjaga kepercayaan pelanggan terhadap brand.

Penerapan sistem RMS ini telah dirasakan langsung manfaatnya oleh para seller. Seperti disampaikan Mohamad Ramdani, owner Herbal Msh, Kopi Sehat, dan Herbioza, “Return Management System KiriminAja benar-benar membantu operasional kami. Sistemnya transparan, dan notifikasi real-time-nya bikin kami bisa langsung ambil tindakan. Retur yang biasanya nggak bisa dihindari, sekarang banyak yang bisa dicegah. Sangat direkomendasikan untuk seller yang mau efisien dan jaga kepuasan pelanggan.”

KiriminAja percaya bahwa seller tidak seharusnya sendirian dalam menghadapi permasalahan retur. Melalui RMS, KiriminAja hadir bukan hanya sebagai platform logistik, melainkan sebagai mitra strategis yang benar-benar memahami kebutuhan dan keresahan para pelaku bisnis online. Retur dipandang bukan sebagai akhir dari proses transaksi, tetapi sebagai awal dari proses pembelajaran dan perbaikan layanan. Dengan komitmen jangka panjang terhadap inovasi dan efisiensi, KiriminAja terus berupaya menciptakan ekosistem pengiriman yang lebih sehat, cepat, dan terpercaya.

IBOS Expo 2026

KiriminAja (PT Selalu Siap Solusi) adalah perusahaan teknologi asal Yogyakarta yang berfokus sebagai platform agregator logistik. Menyediakan solusi pengiriman paket yang terintegrasi untuk pelaku bisnis online, mulai dari layanan pengiriman reguler, instan, kargo, hingga fulfillment dan pergudangan. Dengan berbagai fitur inovatif, pendekatan yang proaktif, dan dukungan yang menyeluruh, KiriminAja berkomitmen menghadirkan pengalaman pengiriman yang lebih efisien bagi seller sekaligus meningkatkan kepuasan pelanggan di seluruh Indonesia.

Video Pilihan dari INFOBRAND TV
DISCLAIMER
Media INFO OPPORTUNITY tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan Kerjasama bisnis.

Member of:

Supported By: