J.Co, Brand Donat Asli Indonesia yang Eksis di Banyak Negara

FRANCHISEGLOBAL.COM-Johnny Andrean adalah sosok yang ada di balik brand donat asli Indonesia bernama J.Co. Pada tahun 1980-an ia menjalankan usaha salon berkat kemampuan tata rambut yang didapatkan dari ibundanya. Kemudian hari ia juga belajar di berbagai akademi tata rambut internasional.

Dilansir dari Finansialku, ketika memasuki tahun 1998 terjadi krisis moneter. Saat itu bahkan 19 titik lokasi salon Johnny Andrean terkena penjarahan. Akibatnya bisnisnya merugi. Namun itu tidak menyurutkan langkahnya.

Ia terus berusaha dan mengembangkan bisnis salonnya menjadi salah satu brand ternama di Indonesia. Sampai kemudian ia memutuskan menjalankan franchise BreadTalk, sebuah jenama bakery asal Singapura.

IBOS Expo 2026

BreadTalk bisa dikatakan merupakan langkah jitu dalam strategi Johnny Andrean menapaki bisnis kuliner. Inovasi segar seperti dapur yang ditampilkan terbuka membuat toko roti ini dipadati pengunjung. Selain konsumen bisa melihat langsung proses pembuatan, mereka juga bisa dengan mudah memesan roti yang mereka mau.

Ia juga selalu menjaga kualitas dari segi rasa, aroma dan kebersihan. Inovasi ini yang menarik perhatian para pengunjung dan membuat omzet gerainya terus naik.

Johnny Andrean memiliki keinginan untuk membangun bisnis kuliner sendiri setelah belajar dari bisnis waralaba BreadTalk. Namun, tidak seperti BreadTalk yang diambil dari perusahaan lain, J.CO Donuts & Coffee adalah hasil karyanya sendiri.

IBOS Expo 2026

Dengan berbagai riset dan pengetahuannya di bidang membuat roti saat menangani BreadTalk, Johnny Andrean akhirnya membuka bisnis sendiri. Usaha kuliner yang ia jalankan adalah J.CO Donuts & Coffee dengan gerai pertama pada tahun 2005. Inilah titik awal dari brand donat asli Indonesia besutan ahli tata rambut itu.

Dilansir dari Bisnis.com, bisnis donat yang dibuka oleh Johnny Andrean ternyata mendapat sambutan hangat. Perkiraan awal bahwa donat itu hanya akan dibeli oleh sekelompok orang tertentu ternyata salah. Semua kalangan tampak tertarik dengan sensasi donat J.Co.

Di Indonesia, gerai J.Co berkembang dengan pesat. Dalam waktu dua tahun sudah berdiri 24 gerai, dan setahun kemudian jumlahnya menjadi dua kali lipat.

IBOS Expo 2026

Gita Herdi, sahabat sekaligus Public Relation Johnny Andrean Corporate, menceritakan awalnya Johnny terinspirasi oleh donat-donat yang ia lihat setiap kali pergi ke Amerika Serikat. Ia kemudian mengadaptasi konsep, bentuk, dan rasa dari toko-toko yang ia temui itu dan menyesuaikannya dengan pasar Indonesia.

Proses pembuatan donat melibatkan mesin canggih, dari tahap membuat adonan sampai menghias permukaan donat dengan bahan khas sesuai varian donat. Bahan baku juga banyak yang menggunakan standar internasional. Misalnya, cokelat yang didapat dari Belgia dan susu yang diambil dari Selandia Baru. Sementara itu, biji kopi untuk minuman berasal dari Italia dan Kosta Rika.

Selain produknya, J.Co juga dikenal dengan pelayanan dan atmosfernya yang nyaman dan ramah. Brand ini menggunakan konsep outlet modern dan minimalis. Begitu masuk ke dalamnya akan terasa suasana hangat dan homey bernuansa kecoklatan.

IBOS Expo 2026

Outlet-outlet itu juga dilengkapi dengan fasilitas seperti wifi gratis, colokan listrik, dan majalah. Membuat kamu pekerja urban yang ingin bekerja di coffee shop senang mengunjunginya

J.Co tidak hanya puas dengan kesuksesan di Indonesia. Perusahaan ini juga berani mengembangkan bisnisnya ke luar negeri. Pada tahun 2006, perusahaan Johnny Andrean ini membuka outlet pertamanya di Singapura. Setelah itu, aneka produk donat yang diproduksi terus berekspansi ke negara-negara lain.

Dilansir dari laman jcodonuts.com, saat ini, J.Co outlet tersebar di banyak negara. Di antaranya adalah Malaysia, Filipina, Hong Kong, Singapura, Hong Kong dan Arab Saudi.

IBOS Expo 2026

J.Co adalah brand donat asli Indonesia yang eksis dan berekspansi keluar negeri. Dengan visi, misi, dan nilai-nilai yang kuat, brand ini terus berinovasi dan berkembang untuk memberikan produk dan pelayanan terbaik bagi konsumennya. Kisah perjalanannya juga menjadi inspirasi bagi pebisnis dan pecinta produk bakery lainnya untuk terus berkreasi dan berusaha mencapai kesuksesan.

 

 

IBOS Expo 2026
Video Pilihan dari INFOBRAND TV
DISCLAIMER
Media INFO OPPORTUNITY tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan Kerjasama bisnis.

Member of:

Supported By: